Pelatihan untuk pengembangan SDM, sebuah pelatihan yang dikemas dalam bentuk kegiatan outdoor dan indoor berupa wisata sejarah dengan melakukan jelajah mulai dari menjelajahi kawasan Masjid Agung Kota Gede dilanjutkan jelajah lorong di kawasan pemukiman penduduk dan sampai di Joglo UGM bekerjasama dengan Kota Gede Heritage Trail. Pelatihan diikuti 50 orang peserta, terdiri atas pimpinan dan pelaksana administrasi Sekolah Pascasarjana UGM. Melalui jelajah di kawasan Kota Gede, Prof. Dr. M. Baiquni, MA sebagai narasumber yang juga Dosen sekaligus Pengelola pada Program Studi Kajian Pariwisata Sekolah Pascasarjana UGM mengajak peserta untuk menemukan makna kepemimpinan dari sejarah Kota Gede di masa lampau yang dapat dipetik sebagai sebuah pelajaran berharga dengan nilai-nilai yang dapat dipegang teguh bagi para peserta ketika kembali bekerja di SPs UGM. Pelatihan dilanjutkan dengan materi yang disampaikan oleh trainer/motivator Bayu Ludvianto., Ph.D yang juga ahli dalam ilmu grafologi, yang diisi dalam bentuk forum group discussion (FGD) dan games yang sangat menarik.
Arsip:
2014
Mahasiswa Norwegia dari Universitas Agder akan menjalani pertukaran mahasiswa di Universitas Gadjah Mada selama 1 semester, dari bulan Januari hingga April 2008. Program pertukaran ini merupakan kerjasama jangka panjang antara kedua institusi sejak tahun 1992. Para mahasiswa tersebut merupakan mahasiswa S1 pada program Studi Pembangunan. Tugas utama mereka di Indonesia adalah mengumpulkan data untuk skripsi mereka. Terdapat 10 mahasiswa Norwegia yang menjalani pertukaran mahasiswa. Fokus akademik mereka adalah peran sumberdaya manusia dalam pengembangan ekonomi dan pembangunan.